Sosiologi Agama adalah salah satu program studi di lingkungan UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung.yang bernaung di bawah Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD). SALAM SATU WARNA
Diklat dan Rapat Kerja Pengurus Himpunan Mahasiswa Program Studi Sosiologi Agama merupakan Program Kerja pertama yang sekaligus menjadi tonggak awal masa kepengurusan Pengurus HMPS SA tahun 2022. Dikatakan sebagai tonggak awal kepengurusan karena berjalannya kepengurusan HMPS SA periode 2022 tergantung pada hasil rapat kerja kali ini. Acara Diklat & Rapat Kerja ini sendiri dilangsungkan selama dua hari berturut-turut, yakni Diklat yang dilaksanakan pada hari Kamis, 10 Febuari 2022 pukul 09.00-15.40 dan disusul Raker pada hari Jumat, 11 Febuari 2022 pukul 09.00-16.15 yang dilaksanakan di rumah salah satu Pengurus HMPS SA di Desa Sumberdadi Kecamatan Sumbergempol dan diikuti oleh seluruh pengurus HMPS SA.
Kegiatan Diklat ini sendiri bertemakan “Mewujudkan Generasi Pemimpin Berjiwa Visioner, Berintegritas, Bersinergi, Unggul, Serta Membangun Kesadaran Humanis”. Dengan menyampaikan 3 materi, materi yang pertama adalah administrasi yang di sampaikan oleh Binti Mukanah yang merupakan Wakil Ketua Umum Bidang Administrasi Senat Mahasiswa FUAD UIN Satu. Materi yang ke dua yaitu kepemimpinan organisasi yang disampaikan oleh Adi Yulianto yang merupakan Sekertaris Senat Mahasiswa UIN Satu, kemudian materi yang ketiga sekaligus materi terakhir adalah antropologi kampus yang disampaikan oleh Muhammad Amirul Fikri yang merupakan Alumni Pengurus HMJ SA Periode 2018-2019.
Kegiatan Diklat ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan kepemimpinan pengurus HMPS SA Periode 2021-2022. Setelah acara Diklat selesai, keesokan harinya dilanjutkan dengan Rapat Kerja yang diawali dengan pemaparan program kerja, dimulai dari program kerja Ketua & Wakil, Sekertaris, Bendahara, dan Divisi-Divisi yang ada di HMPS SA. Semua program kerja pengurus HMPS SA pada dasarnya memiliki tujuan yang sama yaitu mengembangkan kemampuan mahasiswa dan memajukan Prodi Sosiologi Agama maupun Fakultas. Kegiatan rapat kerja ini merupakan kegiatan tahunan yang biasanya dilakukan di awal kepengurusan dan dilakukan untuk membentuk serta menyepakati program kerja untuk satu periode kedepan.